KPU DKI Belum Putuskan Moderator Debat

josstoday.com

3 Pasangan Cagub-Cawagub DKI Jakarta dalam acara debat perdana Pilkada DKI Jakarta 2017.

JOSSTODAY.COM - Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta belum menentukan siapa yang akan menjadi moderator debat kedua Cagub-Cawagub DKI Pada Jumat (27/1/2017) pekan depan. "Satu dua hari ini akan kami putuskan siapa yang menjadi moderator," kata anggota KPU DKI Jakarta Betty Epsilon Idroos saat di Menteng, Jakarta Pusat, Sabtu (21/1/2017).

Ada sejumlah kriteria untuk bisa menjadi moderator debat Cagub-Cawagub DKI. Garis besarnya, sang moderator tidak pernah terafiliasi atau pernah menyatakan dukungan kepada salah satu pasangan calon. "Yang pasti bukan bagian dari tim kampanye. Kemudian tidak menunjukan afiliasi ke salah satu pasangan calon," terang Betty.

Moderator juga harus punya beberapa kemampuan teknis. Seperti artikulasi yang baik dan terbiasa menghadapi kamera dan khalayak ramai. "Sehingga pesan tersampaikan kepada pasangan calon. Kemudian menarik tektoknya, apa ya metode dia. Kalau dia sudah biasa, kelihatan bagaimana melayani pasangan calon ketika memberikan pertanyaan," paparnya.

Sementara pada debat perdana pada Jumat (13/1/2017) lalu, KPU DKI memilih mantan presenter televisi, Ira Koesno sebagai moderator. Penampilan Ira Koesno pun sempat menarik perhatian publik dan beragam komentar muncul dari masyarakat.(jos)

Pilkada DKI Jakarta 2017 Debat Cagub-Cawagub DKI KPU DKI Jakarta