Rossi Belum di Puncak Penampilan

josstoday.com

Valentino Rossi.

JOSSTODAY.COM - Valentino Rossi mengaku masih belum barada di puncak penampilan, karena kondisi kebugaran tubuh yang belum 100%. Dalam sesi ketiga tes resmi di Sirkuit Sepang, Malaysia, Rabu (1/2/2017) lalu, "The Doctor" hanya mampu berada di urutan kelima di bawah Maverick Vinales, Marc Marquez, Andrea Dovizioso, dan Dani Pedrosa.

Salah satu hal yang diuji coba Yamaha dalam tes resmi adalah rangka baru motor, yang diklaim Rossi lebih baik. Namun, Rossi masih harus mencoba di sirkuit berbeda dengan fisik yang lebih prima sebelum memberikan penilaian keseluruhan pada motornya.  

"Saya sangat tertarik menguji coba motor di Phillip Island, di trek yang sangat berbeda. Kami masih memiliki pekerjaan yang harus dituntaskan, juga soal kondisi fisik saya. Karena saat ini saya tidak di puncak penampilan," ucap pebalap Movistar Yamaha itu seperti dilansir GP One.

Rossi juga menyoroti masalah ban yang pada musim lalu mengganggu performa para pebalap papan atas. Di Sepang, Rossi sempat mengadakan simulasi balapan. Tapi hanya berlangsung 10 putaran karena terganggu performa ban.

"Kami memutuskan untuk memulai dengan ban lunak, tapi ternyata terlalu lunak. Setelah enam atau tujuh putaran, saya harus mengurangi kecepatan. Tapi hal ini membuat kami mendapatkan beberapa informasi menarik. Saya juga mencoba ban baru Michelin. Bagaimana kondisinya? Beberapa lebih dari sebelumnya, beberapa lebih buruk," ungkap Rossi

Sebagai informasi, Rossi dan para pebalap MotoGP akan menjalani tes resmi kedua di Sirkuit Phillip Island, Australia, pada 15-17 Februari 2017.(far)

MotoGP 2017 Valentino Rossi Movistar Yamaha Tes Resmi MotoGP