Ferinando Pahabol Gagalkan Kemenangan PS TNI

josstoday.com

Ferinando Pahabol (depan) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang PS TNI di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Kamis (18/1/2018). (josstoday.com/Fariz Yarbo)

JOSSTODAY.COM - Pemain baru Persebaya Surabaya, Ferinando Pahabol menjadi pahlawan bagi skuad berjuluk Bajol Ijo itu ketika menggagalkan kemenangan PS TNI dalam ajang Piala Presiden 2018 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Kamis (18/1/2018).

Tampil dihadapan puluhan ribu pendukungnya, Persebaya tampil berbeda dari pertandingan sebelumnya. Tensi yang lambat, dan permainan tiki-taka yang ditampilkan dapat diamankan dengan mudah oleh pemain-pemain PS TNI. Malah, tim tamu dapat dengan nyaman mengancam pertahanan Persebaya.

Permainan bola lambung ke arah gawang Persebaya berhasil membuahkan hasil. Memang bukan gol, namun kiper Persebaya, Miswar Saputra harus diganjar kartu merah oleh wasit karena melakukan pelanggaran. Posisi Miswar pun diganti oleh Dimas Galih.

Unggul pemain membuat PS TNI terus tampil menyerang dan mengurung pemain Persebaya di area pertahanan. Sesekali   tim tuan rumah membalas lewat serangan balik. Namun, pertahanan yang rapat dari kedua tim membuat papan skor tidak berubah.

Usai turun minum, tim tuan rumah mencoba tampil menekan. Namun, pertahanan PS TNI yang dikomandoi Ganjar Mukti berhasil menggagalkan serangan skuad besutan Angel Alvredo Vera.

Keasikan menyerang, lini pertahanan Persebaya meninggalkan ruang kosong yang besar. Keuntungan itu pun tak disia-siakan tim lawan. Sansan Fauji Husaeni berhasil menjebol gawang Bajol Ijo dimenit ke-68.

Usai kebobolan Persebaya meningkatkan tempo permainan. Menanfaatkan sayap-sayap cepatnya, membuat pemain PS TNI hingga harus melakukan berbagai pelanggaran dan membuang bola keluar lapangan.

Akhirnya, tepat dimenit ke-76 Ferinando Pahabol berhasil menyelamatkan muka Persebaya setelah tendangan kerasnya merobek jala gawang PS TNI. Skor 1-1 bertahan hingga akhir pertandingan.

Usai pertandingan, pemain yang kerap disapa Pahabol itu mengaku senang karena bisa mencetak gol untuk Persebaya di debut pertamanya. 

Ia mengaku, jika pertandingan tadi juga membuatnya takut karena ekspetasi suporter, Bonek Mania yang begitu tinggi kepadanya dan pemain lain.

"Saya takut sekali tadi. Saya takut dengan Bonek, tapi saya harus keluar dari tekanan itu dan akhirnya bisa cetak gol," ungkapnya.

Sementara itu, menilai para pemain baru yang didatangkan. Pelatih Persebaya, Angel Alvredo Vera mengaku cukup puas dengan permainan yang ditampilkan. 

"Mereka bermain bagus, tapi masih perlu ada yang dibenahi untuk pertandingan selanjutnya," akunya. (ais)
 

Piala Presiden 2018 Persebaya Surabaya Ferinando Pahabol