Timsel Calon Komisioner KPU Jatim Tetapkan 39 Nama Lolos Tes Tulis

josstoday.com

Ketua KPU RI, Arief Budiman (tengah, kemeja kotak-kotak), berfoto bersama dengan Tim Pansel dan calon komisioner KPU Jatim di Gedung AMEC UNAIR, Surabaya, Senin (19/11/2018). (Josstoday.com/Fariz Yarbo)

JOSSTODAY.COM - Panitia seleksi (Pansel) Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jawa Timur tetapkan 39 calon komisioner yang lulus tahap tes tulis berbasis computer asissted test (CAT) di Gedung AMEC Universitas Airlangga (UNAIR), Surabaya, Senin (19/11/2018).

Ketua Pansel, Dr Suko Widodo mengatakan jika 39 nama itu berdasarkan hasil tes dari ketetapan KPU Republik Indonesia (RI) minimal meraih skor 60.

"Dari 60 yang mengikuti CAT, yang dinyatakan lolos 39 karena memenuhi pagu KPU pusat minimal nilai 60. Sebenarnya ada kuota maksimal 49 orang yang bisa melanjutkan ke tahap berikutnya, namun karena nilainya dibawah ya hanya 39 yang lolos," jelas Suko usai tes tulis.

Setelah tahapan ini, lanjut Suko, para calon komisioner akan mengikuti tahapan tes kesehatan dan psikologi di Rumah Sakit (RS) UNAIR, Rabu (21/11/2018).

Sementara itu, Ketua KPU Republik Indonesia, Arief Budiman yang hadir langsung menyaksikan tes mengatakan, jika tes ini diharapkan dapat menghasilkan orang-orang yang berkompeten di dunia kepemiluan.

Karena itu, lanjut Arief, jika tes tulis lebih banyak menyajikan persoalan-persoalan pemilu. Mulai dari kode etik kepemiluan, Undang-Undang kepemiluan, sikap kebangsaan, Pancasila, UUD 1945, wawasan kebangsaan, sistem kepemiluan.

"Kita tidak hanya mencari orang pintar saja. Tapi mencari orang yang paham tentang kepemiluan, sehat jasmani dan rohani, memiliki mental kuat untuk menghadapi tekanan, dan kerja sama yang baik," katanya disela tes berlangsung.

Ia pun berharap, calon komisioner yang ditetapkan nanti agar bisa bekerja keras dan cepat mengingat waktu yang mepet dengan pelaksanaan pemilu.

"Makanya kita cari yang bisa bekerja cepat dan memiliki kompetensi yang baik. Karena kita tidak ingin ada alasan masih belajar atau apalah, karena waktu sangat mepet sekali," pungkasnya. (ais)

KPU KPU Jatim Tim Pansel Arief Budiman