Jelang Mudik, Jonan Tinjau Kesiapan SPBU Trans Jawa
JOSSTODAY.COM - Menjelang dimulainya arus mudik Lebaran 2019, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Ignasius Jonan meninjau kesiapan pasokan bahan bakar di sepanjang ruas jalan tol Trans Jawa.
Dalam video yang dirilis Kementerian ESDM, Senin (13/5/2019), Jonan meninjau ruas tol Semarang-Surabaya yang baru selesai dibangun dengan panjang sekitar 350 km.
"Kalau di jalan tol 100 km kurang lebih satu SPBU mestinya cukup," kata Jonan seperti dikutip dalam video tersebut.
Di sepanjang ruas-ruas baru Trans Jawa yang membentang dari Banten hingga Jawa Timur akan disiapkan 54 SPBU. Selain itu Pertamina juga menyiapkan layanan pasokan BBM secara mobile saat puncak arus mudik nanti. (fa/b1)
Menteri ESDM Menteri ESDM Ignasius Jonan