Grup G Liga Champions, Barcelona dan Juventus ke Babak Knockout

Pemain Barcelona Martin Braithwaite (kiri) berebut bola dengan pemain Dynamo Kiev Illia Zabarnyi di pertandingan Liga Champions Grup G, 24 November 2020. (Foto: AFP)
JOSSTODAY.COM - Klub Barcelona dan Juventus menyentuh babak knockout (16 besar) setelah pada pertandingan keempat di Grup G Liga Champions menang atas lawan-lawannya, Selasa (24/11/2020) malam waktu setempat.
Barcelona mengalahkan tuan rumah Dynamo Kiev dengan telak 4-0. Di pertandingan ini, pelatih Ronald Koeman mengistirahatkan sejumlah pemainnya, seperti Lionel Messi, Frenkie de Jong, dan Gerard Pique.
Striker asal Denmark Martin Braithwaite mencetak dua gol untuk Barca di menit ke-57 dan 70. sebelumnya Sergino Dest mencetak gol pertama di menit ke-52.
Antoine Griezmann memastikan kemenangan telak Barca denga gol di tambahan waktu dua menit di akhir babak kedua.
Barcelona memimpin klasemen Grup G dengan 12 poin hasil menang dalam empat pertandingan, dan dipastikan lolos ke babak 16 besar. Sedangkan Dynamo Kiev yang hanya meraih satu poin dipastikan tampil di babak 16 besar Liga Europa.
Sedangkan Juventus juga dipastikan mengikuti jejak Barcelona lolos ke 16 besar setelah menang 2-1 dari klub Hungaria Ferencvaros.
Gol-gol Juve dicetak Cristiano Ronaldo dan Alvaro Morata yang dipasang dari bangku cadangan.
Ferencvaros unggul terlebih dahulu di menit ke-19 melalui Myrto Uzuni.
Ronaldo membalasnya dengan gol di menit ke-35 dari tendangan kaki kirinya di jarak 20 meter. Sebelumnya Ronaldo juga mencetak gol, namun dianulir karena berada di posisi offside.
Morata menambah gol Juve di menit akhir pertandingan.
Hasil ini membuat Juventus menduduki posisi kedua klasemen Grup G di belakang Barcelona dengan 9 poin. Namun posisinya sudah tak mampu dikejar Ferencvaros dan Kiev yang sama-sama mengantongi satu poin. (fa/b1)
Liga Champions Barcelona Juventus