Warga DKI Diimbau Tak Memilih Karena Program

Cagub-Cawagub DKI Anies Baswedan-Sandiaga Uno.
JOSSTODAY.COM - Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengimbau kepada warga ibu kota untuk tidak memilih pemimpin berdasarkan program kerjanya. Melainkan memilih pemimpin berdasarkan orangnya.
"Bukan pemilihan program (Pilkada). Kalau memilih program saja, seorang gubernur di tengah jalan bisa menambah program, bisa mengurangi program. Kalau bisa nambah. Saya mau mengingatkan semua, jangan sampai kita hanya memilih program. Karena sebenarnya yang dipilih adalah orangnya untuk melaksanakan program," kata Anies saat di Kelurahan Karang Anyar, Kecamatan Sawah Besar, Jakarta Pusat, Senin (16/1/2017).
Bicara program, Anies sudah memiliki prioritas bila terpilih pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2017. "Langkah pertama lapangan kerja, soal kebutuhan pokok, kualitas pendidikan dan layanan kesehatan. Itu yang akan jadi prioritas di tahun pertama," papar Anies.
Sementara itu, Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menargetkan menciptakan 40.000 pengusaha baru di tahun pertama kepemimpinannya. "Kalau saya akan fokus 3 isu, kita kongkrit. Targetnya adalah 40.000 pengusaha baru, pelaku ekonomi baru lahir di tahun pertama. Hari ini kita sudah lihat, belum Pilkada kita sudah 2.000 (pengusaha baru)," ungkap Sandiga saat di Jalan Melawai No. 16, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin (16/1/2017).
Pelayanan pendidikan berkualitas akan dilakukan, salah satunya melalui layanan Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus. KJP di dalam program Anies-Sandi bukan hanya bantuan bagi-bagi uang. Bantuan pendidikan tersebut akan menyasar madrasah dan pesantren di tahun pertama.(jos)
Pilkada DKI Jakarta 2017 Anies-Sandiaga Program Cagub-Cawagub DKI