Apple Perkenalkan iPad Baru di Bulan April?

josstoday.com

Apple Park, markas baru Apple.

JOSSTODAY.COM - Apple dirumorkan siap memperkenalkan seri iPad baru di dalam waktu dekat. Rumor sebelumnya menjelaskan bahwa iPad baru tersebut akan diperkenalkan pada Maret ini. Tapi karena alasan tertentu Apple memutuskan untuk mengundurnya ke bulan Mei.

Nah, rumor baru pun muncul dan mengklaim bahwa sebuah acara khusus untuk iPad akan diadakan pada 4 April di Apple Park. Rumor ini diperkuat dengan fakta tautan dari Apple iPad Pro 12,9 inci yang jika diklik, menampilkan informasi ketersediaan pada 4 April.

Untuk Apple Park sendiri, merupakan markas terbaru dari Apple yang terletak di California, dan saat ini sedang dalam tahap penyelesaian. Jadi masuk akal jika perilisan iPad baru ini sekaligus bersamaan dengan peresmian Apple Park.

Apple sendiri direncanakan untuk merilis iPad Pro 12,9 inci, iPad Pro 10,5 inci dan sebuah tablet berukuran 9,7 inci yang akan menggantikan iPad Air 2, berikut juga penerus dari iPad Mini 7,9 inci. (lif)

 

apple ipad applepark tablet ios