Ribuan Peserta Aksi 313 Bergerak dari Istiqlal

josstoday.com

JOSSTODAY.COM - Ribuan peserta Aksi 31 Maret 2017 (313) bergerak dari Masjid Istiqlal setelah melaksanakan shalat Jumat di masjid terbesar di Asia Tenggara tersebut.

Berdasarkan pengamatan Antara, kawasan Istiqlal mulai dipadati peserta Aksi 313. Saat sebelum shalat Jumat, kawasan Istiqlal belum sepadat sesudah Jumatan.

Area jalan sekitar Istiqlal kini penuh sesak oleh massa yang menuju sejumlah titik penting seperti Balai Kota di Jalan Merdeka Selatan, Istana Merdeka, dan bundaran Patung Kuda Arjuna Wiwaha.

Mayoritas peserta Aksi 313 menggunakan baju serba putih, membawa bendera sembari menyuarakan tuntutan aksi dan meneriakkan kalimat takbir.

Cuaca saat aksi berlangsung mendung setelah kawasan Istiqlal dilanda hujan saat sebelum dan pada waktu berlangsungnya khutbah Jumat.

Sementara itu, kendaraan bermotor tidak dapat melintas di kawasan Istiqlal seperti di Jalan Perwira, Jakarta Pusat, karena seluruh badan jalan digunakan peserta Aksi 313 untuk melakukan "long march" menuju titik-titik yang mereka tuju.

Dalam tuntutannya, peserta Aksi 313 meminta penegakkan hukum yang adil dalam kasus dugaan penistaan agama yang melibatkan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).(gus/ra)

aksi 313 demo aksi 313 unjuk rasa 313