Waffle Merah Putih, Menu Kemerdekaan Ala Simply Brew
JOSSTODAY.COM - Memperingati hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-72, Simply Brew menciptakan kreasi baru yakni Waffle Merah Putih.
"Jadi kita ingin memeriahkan kemerdekaan RI, sekalian kita ciptakan menu baru," ujar Barista Simply Brew, Farrel, Kamis (17/8/2017).
Farrel mengaku jika menu ini beda dengan Waffle yang ada di tempat lain. Cream cheese yang dipadukan dengan mascarpone membuat Waffle menjadi lebih terasa nikmat. Apalagi, ada cara tersendiri untuk membuat cream cheese yang memiliki tekstur yang lembut. Selain itu, ditambah dengan es cream dan white cream serta Strawberry diatasnya menambah cita rasa.
Dengan harga 65 ribu, anda sudah bisa menikmati menu nikmat yang juga mengenyangkan.
Untuk mendampingi menu itu, Latte merupakan salah satu minuman yang tepat untuk dinikmati bersama. Bahkan, khusus memeriahkan hari Kemerdekaan, permukaan Latte dikreasi dengan gambar burung. (ais)
Kuliner Hari Kemerdekaan Simply Brew Waffle Merah Putih