OTT di Lampung Selatan, Presiden Ingatkan Integritas

josstoday.com

Presiden Jokowi

JOSSTODAY.COM - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan operasi tangkap tangan (OTT) di Lampung Selatan (Lamsel), Lampung, Jumat (27/7). Bupati Lamsel, Zainudin Hasan serta sejumlah orang diamankan oleh penyidik KPK.

"Saya selalu menekankan integritas," kata Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Kampus Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN), Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat (Jabar), Jumat (27/7).

Hal itu disampaikan Presiden menanggapi pertanyaan awak media terkait OTT di Lamsel. "Saya titip seluruh bupati, wali kota, gubernur seluruh ASN (aparatur sipil negara), kita jangan ada yang bermain-main dengan yang namanya anggaran, uang," tegasnnya.

Presiden menambahkan, KPK tentu bekerja dengan profesional dalam setiap tugas pemberantasan korupsi. "Kita tahu, KPK selalu bertindak profesional sesuai dengan kewenangannya, itu harus kita hargai," imbuhnya.

Zainudin yang merupakan adik dari Ketua MPR dan Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan ini ditangkap lantaran diduga terlibat dalam transaksi suap. Ketua KPK Agus Rahardjo mengungkapkan, selain Zainudin terdapat enam orang lainnya yang turut diamankan, di antaranya dari unsur DPRD, dan pihak swasta.

kap KPK, yakni Kepala Dinas Pendidikan Lampung Selatan berinisial TA, Kepala Dinas Pekerjaan Umum AA, dan Ketua Fraksi PAN DPRD Lampung ABN. Para pihak yang dibekuk, termasuk Zainudin saat ini sedang menjalani pemeriksaan. KPK memiliki waktu 1 x 24 jam untuk menentukan status hukum mereka. (gus/b1)

presiden jokowi