Mengamuk, Massa Hanguskan Mapolsek Bendahara Aceh
Ilustrasi
JOSSTODAY.COM - Mapolsek Bendahara, Aceh Tamiang, Polda Nangroe Aceh Darusssalam (NAD) berubah jadi arang karena dibakar massa, Selasa (23/10).
Menurut Kabid Humas Polda NAD Kombes Misbahul Munauwar saat ini Wakapolres sedang berada di lokasi kejadian.
“Saya masih nunggu data dari Kapolres. Yang jelas sekarang ini masyarakat masih di Polsek, Pak Wakapolres sudah ada di polsek dan sudah bertemu dan berdialog dengan masyarakat,” katanya Selasa (23/10) sore.
Menurut perwira menengah Polri ini laporan sementara tidak ada korban jiwa dan hanya kerugian materil seperti bangunan dan motor yang parkir yang dibakar.
“Pak Wakapolres sudah datang masyarakat diam semua dan sedang berdialog. Intinya kalau memang ada kesalahan dari Kapolsek dan anggotanya, pak Kapolda sudah memerintahkan untuk memproses tuntas,” urainya.
Belum jelas apa penyebab massa mengamuk dengan beringas. Informasi sementara itu terkait tahanan yang tewas di kantor polisi. (gus/b1)
Mapolsek Bendahara Aceh