Bank Dunia Umumkan Proses Seleksi Pengganti Kim Jim Yong

josstoday.com

Jim Yong Kim

JOSSTODAY.COM - Bank Dunia Kamis (10/1) mengumumkan proses pemilihan presiden institusi keuangan itu untuk menggantikan Jim Yong Kim, yang awal pekan ini tiba-tiba mengumumkan pengunduran dirinya lebih dini.

Setelah pertemuan dewan pada Rabu (9/1), Dewan Direktur Eksekutif Bank Dunia menegaskan komitmennya untuk proses seleksi terbuka, berdasarkan prestasi dan transparan. Bank Dunia mengatakan hal itu dalam sebuah pernyataan.

"Para direktur eksekutif setuju bahwa para kandidat harus berkomitmen untuk implementasi ke depan dan perjanjian paket modal sebagaimana diartikulasikan dalam Sustainable Financing for Sustainable Development Paper," kata pernyataan itu.

Kandidat juga harus memenuhi beberapa kriteria penting, termasuk rekam jejak kepemimpinan yang terbukti, pengalaman mengelola organisasi besar dengan paparan internasional, dan komitmen kuat atas kerja sama multilateral.

Bank Dunia mengatakan nominasi untuk presiden berikutnya akan diajukan antara 7 Februari hingga 14 Maret, dan direktur eksekutif akan memutuskan daftar pendek hingga tiga kandidat.

"Wawancara formal oleh direktur eksekutif akan dilakukan untuk semua kandidat terpilih dengan harapan memilih presiden baru sebelum pertemuan musim semi pada bulan April," katanya.

Kim pada Senin (7/1) mengumumkan mengundurkan diri dari posisinya di Bank Dunia efektif 1 Februari, lebih awal tiga tahun menjelang akhir masa jabatannya pada 2022.

Kim pertama kali menjadi Presiden Bank Dunia ke-12 pada 1 Juli 2012. Sebelum jabatan ini, ia menjabat sebagai presiden lembaga akademik terkenal di AS, Dartmouth College.

Global Infrastructure Partners (GIP), salah satu investor infrastruktur global yang berbasis di New York, mengkonfirmasi pada Selasa (8/1) bahwa Kim akan menjadi mitra dan wakil ketua GIP pada 1 Februari. (fa/b1)

Bank Dunia