Siap Perpanjang Kontrak Neymar, PSG Bakal Lepas Mbappe?

JOSSTODAY.COM - Klub elite Liga Prancis Paris Saint-Germain kemungkinan bakal melepas Kylian Mbappe di bursa transfer akhir musim mendatang. Rumor itu berkembang menyusul keputusan PSG menyodorkan kontrak baru kepada Neymar.
Seperti diutarakan Presiden PSG Al-Khelaifi kepada UOL Esporte, pihak klub akan memberikan kontrak baru kepada Neymar, kendati bintang asal Brasil litu masih memiliki kontrak berdurasi tiga tahun bersama mereka.
"Masih ada tiga tahun kontrak yang dimiliki (Neymar), tetapi kami siap membincarakan mengenai perpanjangan. Ada kemungkinan besar kalau (Neymar) tidak akan pindah. Fakta bahwa dia selalu menjadi berita saat bursa transfer membuktikan kalau dia bermain dengan baik, yang selalu menjadi pemain yang menentukan. Tetapi hal itu tidak berarti kalau dia bakal meninggalkan klub," tegas Khelaifi, Selasa (26/3/2019).
Majalah France Football menyatakan bahwa PSG kemungkinan hanya memertahankan salah satu dari Neymar atau Mbappe pada bursa transfer mendatang. Keinginan klub untuk memberikan kontrak baru kepada Neymar adalah pertanda bahwa mereka memilih Neymar untuk bertahan ketimbang Mbappe.
France Football juga menyatakan bahwa kontrak baru tersebut merupakan sinyal bahwa PSG siap melepas Mbappe ke Real Madrid apabila mendapatkan tawaran yang sesuai.
Sebelumnya pelatih Madrid Zinedine Zidane memandang Mbappe sebagai pemain yang bisa membawa Los Blancos melangkah maju dan menjadikan Mbappe sebagai target utama di bursa transfer akhir musim. Madrid disebutkan siap menawarkan dana senilai 280 juta euro guna memboyong Mbappe ke Santiago Bernabeu dari PSG. (is/b1)
Liga Prancis