Wankum Juara Futsal Piala Gubernur 2017

josstoday.com

Wagub Jatim, Saifullah Yusuf (topi putih) saat menyerahkan piala juara kepada tim Wankum di Gool Futsal Mangga Dua, Wonokromo, Selasa (10/10/2017). (josstoday.com/Fariz Yarbo)

JOSSTODAY.COM - Tim futsal wartawan Pokja Wankum (Wartawan Hukum) berhasil menjuarai Turnamen Futsal Piala Gubernur 2017 Antar Pokja Wartawan Se-Jatim. Di babak final Pokja Wankum berhasil mengalahkan tim Dewantara FC (Pokja Pendidikan) dengan skor 3-1 di Gool Mangga Dua, Wonokromo, Selasa (10/10/2017). 

Kemudian, juara ketiga berhasil diraih oleh Hoofdeberau FC (Pojka Polrestabes) yang sukses mengalahkan tuan rumah Pokja Pahlawan dengan skor 5-3.

Dalam sambutannya ketika menutup acara, Wakil Gubernur Jawa Timur, Saifullah Yusuf, mengaku senang melihat terjalinnya silaturahmi dan sportifitas yang diperlihatkan seluruh tim.  

"Itulah wartawan kalau main futsal. Masio kalah tetep tepuk tangan, kalah tetep ae isok ngguyu (Meskipun kalah tetap tepuk tangan, kalah tetap bisa tertawa). Itulah sportifitas," kata Wagub yang kerap disapa Gus Ipul itu.

Ia mengatakan jika kegiatan seperti ini memberi banyak manfaat bagi semua orang. Sebab, sesuai dengan program Presiden Joko Widodo yakni GERMAS (Gerakan Masyarakat Sehat), wartawan juga harus tetap sehat dan bugar.

Karena itu pula, ia mewakili Pemprov Jatim berkomitmen untuk terus menggelar turnamen ini. "Kalau sekarang hadiahnya Rp 35 juta. Tahun depan kita naikkan jadi Rp 50 Juta," pungkasnya. (ais)

Piala Gubernur Jatim 2017 Turnamen Futsal Pokja Wartawan Gus Ipul