Antri Tiket Piala AFF U-16 Ricuh

josstoday.com

JOSSTODAY.COM - Demi menyaksikan laga Final Piala AFF U-16 2018 antara Timnas Indonesia melawan Thailand, ribuan suporter rela berdesak-desakan untuk mendapat.

Bahkan, tak sedikit pula suporter yang jatuh pingsan karena begitu banyaknya suporter yang mengantri. Tak hanya itu, sesekali terlihat ada kericuhan antar suporter karena ada yang menyelat. Namun, kesigapan pihak keamanan mampu meredam kericuhan menjadi lebih besar.

Setelah 1 jam 40 menit atau 08.40 WIB tiket ekonomi pun dinyatakan habis. Sedangkan, 10 menit berselang tiket utama dan VIP dinyatakan habis.

Karena kehabisan tiket, penonton yang masih antri meneriakan cican kepada panpel yang dianggap tidak becus. Bahkan, tampak terjadi lempar sandal dan botol.

Syamsul Ma'arif suporter asal Balikpapan mengaku kecewa karena telah menunggu sejak pukul 03.00 WIB dini hari. "Saya di sini dari jam 03.00 WIB mas, sampe tidur-tidur di tanah untuk ngantri tiket. Tapi malah gak dapat tiket. Gak tau kenapa, panpel juga memprioritaskan suporter yang antri di samping baru dateng bisa masuk," ungkapnya yang sudah tiba di Sidoarjo sejak hari Rabu.

Selain itu, ada pula salah satu suporter asal Nganjuk, Zen mengaku kecewa juga karena ia sudah membayar tapi tidak mendapat tiket.

"Uang saya diambil mas sama panpelnya tapi gak dikasih tiket malah lari," ungkapnya.

Sementara itu, berdasarkan info pada babak final ini panpel kembali mencetak 25.000 tiket, dari total kapasitas 35.000 orang. (ais)

Piala AFF U-16 Final Suporter Indonesia