Brasil Kalahkan Argentina di Arab Saudi

josstoday.com

Bek Brasil Miranda merayakan gol yang dicetaknya ke gawang Argentina.

JOSSTODAY.COM - Brasil sukses memetik kemenangan tipis 1-0 atas Argentina dalam laga uji coba internasional bertajuk Superclasico di Prince Faisal bin Fahd Stadium, Rabu (17/10) dini hari WIB. Kemenangan Brasil ditentukan di masa injury time lewat gol Miranda.

Meski bertajuk uji coba, rivalitas keduanya masih terasa kental. Kedua tim memperlihatkan permainan dengan tempo tinggi. Brasil memiliki peluang terbuka untuk bisa unggul pada menit ke-28, tapi sepakan Joao Miranda yang sudah memperdaya kiper Sergio Romero berhasil dimentahkan Nicolas Otamendi sebelum bola melewati garis gawang.

Dua menit berselang, giliran Argentina mengancam lewat tendangan bebas Paulo Dybala yang meluncur tipis ke sisi kiri gawang Alisson Becker. Jual beli serangan terus dilancarkan kedua tim sepanjang babak pertama, tapi hingga turun minum skor kacamata bertahan.

Di awal babak kedua, atau tepatnya pada menit ke-53, Brasil harus kehilangan Danilo akibat cedera. Bek kanan Manchester City tersebut salah tumpuan ketika berusaha menghalau tembakan yang dilepaskan Mauro Icardi sehingga harus digantikan oleh Fabinho.

Lionel Scaloni dan Tite sama-sama melakukan rotasi sekaligus penyegaran skuat. Argentina menarik bintang mereka, Dybala untuk digantikan oleh Lautaro Martinez, sementara Brasil memainkan Richarlison untuk menempati posisi Gabriel Jesus.

Neymar terus menjadi motor serangan Brasil, hanya saja lemahnya efektivitas membuatnya sulit membongkar pertahanan Argentina. Di sisi lain, hingga memasuki sepertiga akhir permainan, Mauro Icardi juga tak kunjung menunjukkan ketajaman.

Tekanan demi tekanan terus dilancarkan Brasil termasuk dalam empat menit tambahan waktu. Pendukung Brasil akhirnya bersorak beberapa saat jelang laga berakhir setelah Miranda sukses memanfaatkan umpan Neymar untuk menyegel kemenangan timnya. (gus/b1)

pertandingan uji coba Brazil vs argentina