7 Agenda Wisata Jawa Timur

josstoday.com

Jatim Park 3 Malang Jawa Timur

Jawa Timur merupakan salah satu kawasan Indonesia yang lengkap akan destinasi wisata. Wilayah ini memiliki objek wisata alam yang indah. Wisata budaya yang ditawarkannya pun tak kalah menarik. Rekreasi modern seperti waterpark dan theme park pun tersedia. Intinya, Jawa Timur adalah destinasi wisata yang pas untuk segala umur.

Melihat potensi wisata yang besar ini, pemerintah dan pihak swasta pun mendukung dengan berbagai kegiatan dan event. Setiap bulannya, ada saja acara yang digelar. Ada yang kecil, ada pula yang diadakan secara besar-besaran. Berikut ini adalah tujuh agenda wisata Jawa Timur yang patut Anda ketahui.

1. Majapahit International Travel Fair

Kalau gemar melancong atau berwisata, Anda harus tahu acara yang satu ini. Digelar pada 2-5 Mei 2019 di Grand City Convex, Surabaya, Majapahit International Travel Fair merupakan bursa travel yang menarik. Tahun ini, acara tersebut mengambil tema “Desa Wisata”. Seperti bursa travel pada umumnya, MITF ini menawarkan berbagai promo dan diskon untuk perjalanan ke berbagai kota atau negara di dunia. Di sini, Anda bisa menemukan banyak informasi dan produk pariwisata.

2. Yadnya Kasada dan Eksotika Bromo D

pada 13-17 Juli 2019, Yadnya Kasada merupakan upacara adat Suku Tengger. Sementara Eksotika Bromo merupakan perayaan budaya yang dilakukan sebelum upacara adat tersebut. Suku Tengger, suku yang tinggal di Kawasan Gunung Bromo, menggelar upacara ini setiap bulan purnama pada bulan Kasada. Tradisi ini merupakan ungkapan rasa syukur dan persembahan kepada Sang Hyang Widhi. Sejak siang hari, penonton disuguhkan oleh berbagai hiburan. Mulai dari musik hingga penampilan tari. Kalau Anda tertarik untuk melihat sajian budaya Suku Tengger, acara adat ini patut menjadi salah satu agenda tahunan Anda.

3. Jember Fashion Carnaval Jember

Fashion Carnaval merupakan acara tahunan yang digelar di Jember, Jawa Timur. Acara ini pertama kali diadakan tahun 2003. Tepatnya pada 1 Januari 2003. Acara karnaval ini mengusung misi yang sangat mulia: menjadikan Jember sebagai kota fashion pertama di Indonesia. Biasanya sebanyak 2.000 orang peserta berarak-arakan dalam empat hari penyelenggaraan acara ini. Peserta memamerkan baju dan kostum yang bombastis. Menampilkan berbagai unsur budaya lewat pakaiannya.

4. Malang Flower Carnival

Dilangsungkan pada 15 September 2019, Malang Flower Carnival merupakan upacara tahunan yang patut Anda saksikan. Sesuai namanya, acara ini digelar di Kota Malang. Tepatnya di Jalan Simpang Balapan atau di sekitar Jalan Ijen. Seperti JFC, acara ini juga bertema pawai atau arak-arakan. Karnaval ini terbagi atas dua kategori, yaitu anak dan dewasa. Dalam acara ini, perserta harus memamerkan busana yang mereka buat. Namun, 75% dari busana tersebut harus berornamen bunga dan terbuat dari bahan daur ulang.

5. International Tour de Banyuwangi Ijen

International Tour de Banyuwangi Ijen merupakan kejuaraan balap sepeda besutan Persatuan Balap Sepeda Internasional (Union Cycliste International). Acara tahunan ini pertama kali diselenggarakan pada 2012. Berkonsep sport tourism, kejuaraan ini mendapatkan respons positif dari Federasi Sepeda Dunia.

6. Festival Gandrung Sewu T

Gandrung Sewu adalah perwujudan rasa syukur masyarakat setelah masa panen. Sejak beberapa tahun yang lalu, acara ini dibuat menjadi event resmi. Sudah tujuh kali acara ini digelar, dan setiap tahunnya peminat dan penontonnya semakin banyak.

Festival ini diadakan di Pantai Boom Banyuwangi pada 12 Oktober 2019. Jumlah peserta tarinya tak tanggung-tanggung: 1000 orang (bahkan lebih). Sewu, dalam bahasa Jawa memang berarti seribu. Penari di festival ini mengenakan pakaian dengan warna mencolok dan kontras. Membuatnya jadi tontonan yang menakjubkan. 

Menghadiri acara-acara di atas? Kalau iya, Anda bisa langsung buka Traveloka dan cari tiket murah ke sana. Kalau belum ada yang sesuai anggaran, Anda bisa mengaktifkan fitur price alert. Dengan begitu, ketika ada promo yang sesuai, Anda akan mendapatkan notifikasi melalui browser atau aplikasi. (is/b1)

Wisata Malang Wisata Jawa Timur