India Akan Luncurkan 103 Satelit

josstoday.com

JOSSTODAY.COM - India akan meluncurkan roket pembawa 103 satelit dalam sebuah misi tunggal. Roket akan diluncurkan dari landasan peluncuran pesawat antariksa di Sriharikota pada Februari mendatang.

Roket membawa tiga satelit India dan 100 satelit asing termasuk dari Amerika Serikat, Prancis dan Jerman. Jika berhasil, India akan mencetak rekor dunia sebagai negara pertama yang meluncurkan satelit paling banyak dalam satu perjalanan.

India akan mengalahkan Rusia yang meluncurkan 39 satelit dalam satu misi tunggal pada Juni 2014. "Kami akan membuat rekor abad ini dengan meluncurkan lebih dari 100 satelit dalam satu kali perjalanan," kata Direktur Indian Space Research Organisation (ISRO), S. Somnath seperti dikutip AFP, Kamis (5/1/2017).

Seorang pejabat lain mengatakan, sebagian besar dari 100 satelit asing tersebut ditujukan untuk komersial. Sementara satelit India dimaksudkan untuk mengamati dan mengukur atmosfer Bumi.(far)

India Peluncuran Satelit Sriharikota