Mahyudin Jenguk Setya Novanto

josstoday.com

Ketua MPR RI Mahyudin

JOSSTODAY.COM - Politikus Partai Golkar yang juga Wakil Ketua MPR RI Mahyudin menjenguk Ketua DPR RI Setya Novanto di RS Medika Permata Hijau, Jakarta, Jumat.

"Saya mau jenguk. Semoga keadaannya baik-baik saja," katanya kepada awak media, di RS Medika, Jakarta, Jumat.

Mahyudin berharap Setya Novanto dapat segera pulih dan masalahnya selesai, sehingga dapat kembali bertugas.

"Semoga dapat kembali bertugas," ujar Mahyudin.

Setya Novanto dirawat di RS Medika Permata Hijau, Jakarta, sejak Kamis (16/11) malam setelah mobil Toyota Fortuner yang ditumpanginya dikabarkan mengalami kecelakaan tunggal menabrak tiang listrik.

Menurut kuasa hukum Novanto, Fredrich Yunadi, kala itu Novanto akan menuju ke Gedung Komisi Pemberantasan Korupsi untuk memberikan keterangan. 

Fredrich mengatakan Novanto terluka cukup parah sehingga harus dirawat. Sejak Kamis malam penyidik KPK juga telah mendatangi RS Medika Permata Hijau. (fa/ra)

Ketua MPR RI Mahyudin Setya Novanto kecelakaan