Pengunjung Membludak, Mendem Duren Gribig Buka 24 Jam
Para pengunjung Pasar Rakyat Mendem Duren Gribig 2019, di jln Ki Ageng Gribig, Madyopuro, Kedungkandang, Kota Malang, Kamis (10/1) tadi malam.
JOSSTODAY.COM - Luar biasa. Pembukaan "Pasar Rakyat Mendem Duren Gribig 2019", di jalan Ki Ageng Gribig, Madyopuro, Kedungkandang, Kota Malang, Kamis (10/1) tadi malam, diserbu ribuan pengunjung.
Bahkan sampai pameran tutup, pengunjung yang berburu duren masih mengular.
Karena pengunjung yang membludak ini, menurut Sudaryono, Ketua Panitia dari DMR Production Malang, untuk tiga hari weekend mulai Jumat hari ini, Sabtu hingga Minggu lusa, khusus area bazar duren dibuka 24 jam.
Ini karena, tambah Yono, walaupun pasar rakyat UKM dan mendem duren resminya sampai pukul 22.00 Wib saja, tapi pengunjung terus mengalir. "Seperti tadi malam, saat pembukaan, sampai dini hari, ada aja warga kota Malang yang datang ke lokasi, khusus mau mendem duren," ujarnya tadi pagi.
Selain bazar duren terbesar di Malang Raya di awal 2019 ini, kegiatan Pasar Rakyat Gribig ini dimeriahkan festival produk Tanggulangin, obral multi produk serta kuliner kuno kini.
"Mulai jajanan pasar, tahu petis hingga jajanan modern, produk tas, sepatu, dompet khas Tanggulangin Sidoarjo hingga mebel jati dari Ngawi, semua ada di sini," ujarnya.
Pasar Rakyat Gribig Mendem Duren 2019 yang diikuti 100-an stand ini disponsori dan disupport Sirup Kurnia, Mebel Waseso, Dayak Asesoris, EventMalang, TimesIndonesia, Malang Post dan Josstoday. (dmr)
Mendem Duren 2018