Komjen Gatot Resmi Jabat Wakapolri
Sejumlah Pati Polri mengikuit upacara kenaikan pangkat atau Korps Rapor Perwira Tinggi di gedung Bareskrim Polri, Jakarta, Kamis (26/12/2019). Kapolri Jenderal Pol Idham Azis menaikkan pangkat Irjen Gatot Eddy Pramono yang telah ditunjuk sebagai Wakapolri, menjadi Komisaris Jenderal, Irjen Agus Andrianto dan Irjen Listyo Sigit Prabowo menjadi Komisaris Jenderal serta menaikkan sembilan Brigadir Jenderal menjadi Inspektur Jenderal, dua belas Komisaris Besar menjadi Brigadir Jenderal, dan 90 Ajun
JOSSTODAY.COM - Komjen Gatot Eddy Pramono resmi dilantik sebagai Wakapolri menggantikan Komjen Ari Dono Sukmanto yang memasuki masa pensiun.
Kapolri Jenderal Idham Azis memimpin upacara Sertijab dan memimpin sumpah pergantian Wakapolri dan sejumlah jabatan lainnya di Mabes Polri, Selasa (7/1/2020).
“Saya bersumpah akan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya,” kata Idham yang diikuti Gatot dan pejabat lain yang dilantik.
Kursi Gatot sebagai Kapolda Metro Jaya diserahkan pada Irjen Nana Sudjana yang sebelumnya duduk sebagai Kapolda NTB. Kursi Nana lalu diserahkan pada Irjen Tomsi Tohir yang sebelumnya merupakan Kapolda Banten.
Kursi Kapolda Banten diisi Irjen Agung Sabar Santoso dan jabatan Agung sebagai Asrena Kapolri diserahkan pada Hendro Sugiatno. (fa/b1)
Kapolri Wakapolri Gatot Eddy Pramono